Memori van Toelichting

Tidak semua karya disini itu saya salin, ada pula yang murni dari analisis pribadi, sehingga tidak memerlukan lagi catatan kaki ataupun daftar pustaka Sedangkan apabila anda tidak senang dengan blog ini karena mungkin anda merasa ada karya anda yang saya terbitkan tidak menyertakan sumber, saya mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya; semua semata-mata hanya kekhilafan, karena motivasi utama saya dalam membuat blog ini adalah "demi kemajuan bangsa Indonesia untuk lebih peka terhadap hukum sebagaimana yang dicita-citakan oleh Bung Karno". Serta yang terpenting ialah adagium, "Ignorantia iuris nocet" yang artinya Ketidaktahuan akan hukum, mencelakakan, semoga blog bermanfaat untuk semua orang untuk sadar hukum.

Disclaimer


Blog ini bukanlah blog ilmiah, dan Informasi yang tersedia di www.raja1987.blogspot.com tidak ditujukan sebagai suatu nasehat hukum,
namun hanya memberikan gambaran umum terhadap suatu informasi atau permasalahan hukum yang sedang dihadapi.

------------------------------

nomor telepon : 0811 9 1111 57
surat elektronik : raja.saor@gmail.com
laman : www.rikifernandes.com

Urutan Dekan FHUI hingga Prof. Safri Nugraha, SH, LL.M, Ph.D menjadi Dekan Terbaru Fakultas Hukum Universitas Indonesia


Urutan Dekan Fakultas Hukum selama ini adalah sebagai berikut: Prof. R. Djokosoetono, S.H. (alm. 1950-1962), Prof. Soejono Hadinoto, S.H. (alm. 1962-1964), Prof. R. Subekti, S.H. (1964-1966), Prof. Oemar Seno Adji, S.H. (alm. 1966-1968), Prof. R. Soekardono, S.H. (alm. 1968-1970), Padmo Wahjono, S.H. (alm. 1970-1978), Ny. S.J. Hanifa Wiknjosastro, S.H. (1978-1984), Mardjono Reksodiputro, S.H., MA (1984-1990), Prof. Dr. Ch. Himawan, (1990-1993), dan Prof. R.M. Girindro Pringgodigdo, S.H. (alm, 1993-1998).

Dengan wafatnya Prof. R.M. Girindro Pringgodigdo, S.H., pada tanggal 3 April 1997, jabatan dekan diteruskan oleh Prof. Dr. Sri Setianingsih Suwardi, S.H., M.H. sebagai pejabat Dekan sampai dengan ditetapkan dekan yang baru, Abdul Bari Azed, S.H., M.H. (1999-2003).

Kemudian yang menjabat sebagai Dekan Fakultas Hukum Universitas Indonesia (FHUI) sekarang ini adalah Prof. Hikmahanto Juwana, S.H., LL.M., Ph.D. Kemudian untuk periode 2008 - 2012. Tiga Besar Calon Dekan adalah
- Kurnia Toha, S.H., LL.M., Ph.D.
- Dr. Freddy Harris, S.H., LL.M.
- Prof. Safri Nugraha, S.H., LL.M., Ph.D.

Mereka akan diseleksi oleh Rektor UI Prof. Dr. der soz Gumilar Rusliwa Soemantri pada tanggal 4 September 2008 di Gedung Pusat Administrasi Universitas Indonesia untuk kemudian dipilih salah satu sebagai Dekan Fakultas Hukum Universitas Indonesia 2008 - 2012.

Tepatnya pada tanggal 4 September 2008, Telah terpilih seorang dekan FHUI yang baru pengganti Prof. Hikmahanto Juwana, S.H., LL.M., Ph.D. yakni Prof. Safri Nugraha, S.H., LL.M., Ph.D. skor tertinggi pada kisaran 200an yakni Prof. Safri Nugraha, S.H., LL.M., Ph.D. yang dengan skor tipis mengalahkan Kurnia Toha, S.H., LL.M., Ph.D.
serta jauh meninggalkan Dr. Freddy Harris, S.H., LL.M..

Akhir kata saya ingin mengucapkan selamat kepada Prof. Safri Nugraha, S.H., LL.M., Ph.D. yang telah memenangkan seleksi calon dekan FHUI periode 2008 - 2012.

Untuk Data Pribadi Beliau dapat dilihat pada : link



0 komentar: